Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di MIN 18 Jakarta
Jakarta (Humas MIN18,JKT)---Jumat(28/10). Bertempat di lapangan MIN
18 Jakarta segenap guru, TU, karyawan dan siswa siswi melaksanakan
upacara dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada
tanggal 28 Oktober. Bertindak sebagai Pembina Upacara ( Yuniarsih,
S.Pd.I ) dan sebagai petugas upacara siswa siswi kelas VI MIN 18
Jakarta, upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB berjalan dengan hikmat dan
antusias dari seluruh peserta upacara.
Pada amanatnya pembina upacara menyampaikan : Sejarah singkat pada awal abad ke 20 muncul organisasi2 pemuda, diawali organisasi Budi Utoma yang lahir tangal 20 mei 1926, seiring itu pula banyak muncul organisasi pemuda di setiap daerah seperti (Jong Java, Jong Batak, Jong Ambon, dll) yang bertujuan untuk memperjuangkan bangsa Indonesia dari penjajahan bangsa asing, pada perjalanannya organisasi organisasi pemuda ini belum berhasil dalam memperjuangkan atau merebut kemerdekaan Bangsa Indonesia karena pergerakan organisasi pemuda tersebut masih bersifat kedaerahan/ kesukuaan. Sehingga pada perjalanannya diadakan rapat besar yang disebut Kongres Pemuda ke-2 pada tanggal 27 dan 28 Oktober 1928 bertujuan agar seluruh pemuda pemudi di seluruh bangsa Indonesia untuk bersatu melawan penjajah dan merebut kemerdekaan Negara Indonesia, pada tanggal 28 Oktober 1928 ini pula tercetus ikrar sumpah yang sekarang dikenal dengan Sumpah Pemuda. Dengan bersatunya pemuda pemudi Indonesia pergerakan organisasi pemuda dapat mewujudkan tujuannya untuk melawan pejajahan bangsa asing dan sebagai titik awal semangat juang untuk menjadikan Negara Indonesia yang merdeka, berdaulat, adil dan makmur.
Pembina upacara berpesan kepada para peserta upacara terutama untuk para siswa siswi untuk mengisi kemerdekaan dengan belajar dengan sungguh-sungguh, karana penjajahan sekarang tidak dalam bentuk kekerasan atau berperang namun perjajahan sekarang menyerang dari segi moral dan akhlak. Maka dari itu anak-anak sekalian belajarlah dengan giat agar menjadi anak cerdas sehingga biasa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk.
Pada amanatnya pembina upacara menyampaikan : Sejarah singkat pada awal abad ke 20 muncul organisasi2 pemuda, diawali organisasi Budi Utoma yang lahir tangal 20 mei 1926, seiring itu pula banyak muncul organisasi pemuda di setiap daerah seperti (Jong Java, Jong Batak, Jong Ambon, dll) yang bertujuan untuk memperjuangkan bangsa Indonesia dari penjajahan bangsa asing, pada perjalanannya organisasi organisasi pemuda ini belum berhasil dalam memperjuangkan atau merebut kemerdekaan Bangsa Indonesia karena pergerakan organisasi pemuda tersebut masih bersifat kedaerahan/ kesukuaan. Sehingga pada perjalanannya diadakan rapat besar yang disebut Kongres Pemuda ke-2 pada tanggal 27 dan 28 Oktober 1928 bertujuan agar seluruh pemuda pemudi di seluruh bangsa Indonesia untuk bersatu melawan penjajah dan merebut kemerdekaan Negara Indonesia, pada tanggal 28 Oktober 1928 ini pula tercetus ikrar sumpah yang sekarang dikenal dengan Sumpah Pemuda. Dengan bersatunya pemuda pemudi Indonesia pergerakan organisasi pemuda dapat mewujudkan tujuannya untuk melawan pejajahan bangsa asing dan sebagai titik awal semangat juang untuk menjadikan Negara Indonesia yang merdeka, berdaulat, adil dan makmur.
Pembina upacara berpesan kepada para peserta upacara terutama untuk para siswa siswi untuk mengisi kemerdekaan dengan belajar dengan sungguh-sungguh, karana penjajahan sekarang tidak dalam bentuk kekerasan atau berperang namun perjajahan sekarang menyerang dari segi moral dan akhlak. Maka dari itu anak-anak sekalian belajarlah dengan giat agar menjadi anak cerdas sehingga biasa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk.
Posting Komentar untuk "Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di MIN 18 Jakarta"