Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PASKA SYAHID menyabet Juara Umum


Ijo…..ijo…..ijo…..warna slayerku……MIN Delasta Sekolahku……..
Na na na na na na na na na na na na………
Itulah sepenggal yel-yel yang dinyanyikan Pasukan Pramuka Syarif Hidayatulloh (PASKA SYAHID) Gugus Depan 05.051 - 05.052 ketika selesai mengikuti kegiatan perlombaan “Gelar Aksi Prestasi Penggalang (GARLANG) 2013” yang dilaksanakan oleh Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Ciracas, GUGUS DEPAN 09.097 – 09.098, Pangkalan SD Negeri Ciracas 12 Petang, pada hari Minggu, tanggal 03 Maret 2013 dengan jumlah 44 regu. Kebanyakan regu adalah dari Sekolah Dasar dan hanya 3 Madrasah Ibtidaiyah saja yang mengiktuti perlombaan tersebut. Dalam kegiatan perlombaan ini MIN 18 Jakarta mengirimkan 4 regu yang terdiri dari 2 regu putra (Kecebong King dan Katak), dan 2 regu putri (Lavender dan Pinus).

Anggota Regu Kecebong King:
  • Muhammad Daffa Gunawan
  • Ikhlasul Amal
  •  Falsa Reinaya
  •  Izzulhaq Ramadhan
  •  Muhammad Fikri Helmi
  • Ichwan Maulana Reza Firdaus

 Anggota Regu katak :
  • Hamzah
  • Raihan Khalis Majid
  • Sabilal Muhtadi
  • Muhammad Rafly Aziz
  •  Muhammad Fatur Arrad
  •  Ferry Yudha Pratama

 Anggota Lavender:
  • Lina Syafiyah
  • Diyanah Syafi’ah
  • Istiqomah
  •  As-Syifa Tia Resvanthi
  •  Rifa Aulia Fahmi
  • Siti Shafira Nur Alifah

 Anggota Pinus:
  •  Juwairiyah Septiani
  •  Annisa Nur Fauziyah
  •  Zalsadilla Azzahra
  • Kinanti Dwi Handayani
  • Syafa’ah Hilukisnaeni Taqiya
  • Dzakirah Dzata ‘Ismah

 Alhamdulillah dalam kegiatan perlombaan tersebut, Pasukan Pramuka Syarif Hidayatulloh (PASKA SYAHID) MIN DELASTA meraih beberapa piala, yaitu :
  1.  Juara The Best Pos 1 Putri
  2. Terbaik II Putri
  3.  Terbaik IV Putri
  4.  Terbaik III Putra
  5.  Juara Umum Bergilir

Juara Umum Bergilir yang pada tahun lalu sempat diboyong oleh SDN 13 kini dapat direbut kembali. 

Dengan mengikuti berbagai ajang perlombaan diharapkan setiap anggota pramuka Syarif Hidayatulloh MIN Delasta dapat mengembangkan mental, fisik, pengetahuan, keterampilan,  kecakapan, kepemimpinan yang baik dan jujur serta dapat menerapkan kehidupan bergotong royong dalam masyarakat.

Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Ka Mabigus, Pak Muhimin, S.Ag yang telah memberikan izin, support dan doanya, serta semua pihak yang telah membantu sehingga PASKA SYAHID memperoleh juara umum, ini merupakan tantangan bagi anggota Pramuka Paska syahid untuk mempertahankan apa yang sudah diraih, karena mempertahankan lebih sulit daripada meraih.

 SALAM PRAMUKA

Tentang Penulis :
Nama : Yuniarsih,S.Pd.I lahir di Bogor, 11 Mei 1973. Alumni UIN Jakarta Program PGMI. Sosok Guru yang memiliki segudang pengalaman terutama dalam membina dan mengkoordinasi Gerakan Pramuka. Ibu dari tiga orang putra yang selalu ceria dan telaten. Cukup banyak mengukir prestasi dari ajang lomba pramuka baik tingkat Kota maupun Provinsi.    

Editing by team redaksi MIN 18

Posting Komentar untuk "PASKA SYAHID menyabet Juara Umum "